Badan Kesbangpol dan Linmas Kota Magelang menerima kunjungan kerja Komisi A DPRD Kabupaten Lamongan pada hari ini Selasa, 28 Januari 2020 Pukul 09.00 WIB bertempat di Aula Badan Kesbangpol dan Linmas. Rombongan berjumlah 13 orang, terdiri dari 11 orang Komisi A dan 2 orang sekretariat dewan tersebut diterima oleh Kepala Badan Kesbangpolinmas Kota Magelang, Hamzah Kholifi.
Maksud dan tujuan kunjungan kerja terkait dengan peran kesbangpol terhadap pengawasan, pembinaan LSM dan lembaga lainnya seperti FKUB. Disamping itu juga menanyakan tentang besaran bantuan parpol per suara, dan kegiatan-kegiatan yang berhubungan dengan pendidikan politik. Pada kesempatan tersebut Komisi A Kabupaten Lamongan sangat tertarik dengan adanya Pencanangan Kampung Bebas Narkoba, sementara di Lamongan juga ada Kampung Pancasila.