PERESMIAN GEDUNG PELAYANAN Ir. H. BAGUS PANUNTUN

Ditulis oleh | Tanggal | Dibaca

Pada hari Sabtu, tanggal 13 Februari 2021 bertempat di Halaman Depan RSUD Tidar Magelang telah diselenggarakan kegiatan Peresmian Nama Gedung RSUD Tidar dengan nama Ir H Bagus Panuntun oleh Walikota Magelang, Ir. H. Sigit Widyonindito, MT. Kegiatan dimulai dengan penampilan Tari Gambyong  oleh Johdipati Dancer.

Dalam laporannya, Ketua Penyelenggara  Direktur RSUD Tidar yaitu dr Adi Pramono SP.OG (K), menyampaikan terima kasih kepada Walikota Magelang yang telah membangunkan gedung 8 lantai yang canggih, indah dan lengkap ini. Bangunan gedung dibangun mulai tahun 2018-2019 dengan dana dari APBD tahun 2018-2019 dengan sistem multiyears selama  2 tahun., dan sejak Februari 2020 mulai beroperasi.

Keluarga Drs H A Bagus Panuntun dalam hal ini perwakilan keluarga menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan dan pemberian prestasi dari Pemerintah Kota Magelang kepada Bapak Drs H A Bagus Panuntun yang menjadikan kebanggaan bagi keluarga.  Beliau pernah berharap bahwa Kota Magelang  bisa menjadi Kota Jasa yang canggih di kemudian hari, harapan ini merupakan wujud kecintaan beliau kepada Kota Magelang.

Walikota Magelang dalam sambutannya menyampaikan bahwa Bapak Bagus ini berjasa dan berprestasi dalam membangun Jalan Soekarno Hatta, membangun Taman Kyai Langgeng, membangun Jalan Senopati,  salah satu hasil beliau yang fenomenal adalah Universitas Tidar Magelang yang sekarang menjadi Universitas Negeri. Banyak hal yang dilakukan beliau sehingga menginspirasi kita kita semua, dan mohon ijin nama beliau kami jadikan nama gedung baru RSUD Tidar ini sebagai salah satu penghormatan kami kepada beliau. Bapak Walikota juga berpesan agar manajemen RSUD bisa merawat gedung ini dengan baik.

Kegiatan diteruskan dengan penandatanganan prasasti oleh Walikota Magelang sebagai tanda nama gedung baru telah diresmikan, selain menandatangani prasasti, juga dilakukan penekanan tombol sirene  oleh Walikota Magelang yang didampingi oleh Keluarga Drs H A Bagus Panuntun disusul dilakukan pemotongan tumpeng oleh Walikota Magelang yang kemudian diserahkan kepada Keluarga Drs H A Bagus Panuntun dan terakhir sebagai penutup acara diadakan foto bersama.