Jumat, 23 Agustus 2024 pukul 18.30-19.16 WIB bertempat di Gereja Katolik Santo Ignatius Jl. Yos Sudarso Kelurahan Magelang Kec. Magelang Tengah dilaksanakan kegiatan Sarasehan di Paroki Santo Ignatius dengan tema Kemerdekaan dalam Pendidikan dengan rincian kegiatan sebagai berikut:
A. Penanggungjawab kegiatan: Paroki Santo Ignatius
B. Jumlah peserta: lk. 70 orang
C. Hadir dalam kegiatan:
1. Wakil Walikota Magelang
2. Sekretaris Daerah;
2. Asisten Pemerintahan dan Kesra;
3. Ka. Badan Kesbangpol Kota Magelang;
4. Ka DPMP4KB Kota Magelang;
5. Ka DPU Kota Magelang;
6. Sekretaris Dinas Sosial Kota Magelang;
7. Kabag Kesra Setda
8. Kabag Pemerintahan setda
9. Camat Magelang Utara
10. Camat Magelan Tengah
11. Camat Magelang Selatan
12. Ka. Kantor Kemenag Kota Magelang atau yang mewakili;
13. Lurah Magelang
14. Ketua Baznas atau yang mewakili;
15. Ketua FKUB Kota Magelang;
16. Para warga Paroki Santo Ignatius
D. Susunan acara
1. Pembukaan
2. Penyerahan simbolis
3. Sambutan Wakil Walikota
4. Penutup
E. Sambutan Paroki Santo Ignatius.
1. Selamat datang saya ucapkan pada para hadirin sekalian;
2. Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke 79;
3. Sering kita lihat banyak sekali bullying didunia pendidikan untuk itu perlu kita bicarakan bersama dalam moment ini;
4. Kegiatan ini adalah untuk membangun sinergi antar umat dengan pemerintah Kota Magelang yaitu dalam rangka meningkatkan kesejahteraan warga masyarakat kota Magelang;
5. Kami ucapkan terimakasih dan permohonan maaf atas ketidaknyamanan kami dalam menyambut bapak ibu dan hadirin sekalian;
F. Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan simbolis bantuan kepada warga paroki St. Ignatius
G. Sambutan Wakil Walikota Magelang.
1. Saya ucapkan terimakasih kepada seluruh warga paroki Santo Ignatius atas sambutannya;
2. Mari kita sambung rasa kasih sayang seperti halnya dengan saudara sekandung;
3. Dengan demikian saya atasnama pemerintah kota Magelang menghaturkan rasa trimakasih kepada seluruh warga paroki utamanya karena ternyata kita semua saling rukun antar umat beragama;
4. Kota Magelang ini sedang digalakkan yaitu toleransi antar umat beragama, peningkatan kerukunan umat beragama, berkembangnya Budi luhur untuk itu kita perlu mendukungnya;
H. Kegiatan dilanjutkan dengan sarasehan.